Seorang Warga Aceh Serahkan Senjata AK47 dan 2 Granat Aktif ke Kodim 0117 Aceh Tamiang

Informasi yang diterima, seorang warga tersebut merupakan mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) masa konflik Aceh dulu
Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Inf Andi Ariyanto menunjukan senjata api jenis AK-47, Dua Granat dan amunisi aktif yang diserahkan mantan kombatan ke TNI, penyerahan berlangsung di Kodim 0117/Aceh Tamiang, Jumat (05/01/2023). (Foto: TAGAR/Dok Laung)

TAGAR.id, Aceh Tamiang - Geger, seorang warga di Kabupaten Aceh Tamiang menyerahkan dua granat aktif dan satu pucuk senjata api (Senpi) jenis AK-47 beserta 12 butir amunisi ke Kodim 0117/Aceh Tamiang.

Informasi yang diterima, seorang warga tersebut merupakan mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) masa konflik Aceh dulu, setelah puluhan tahun disimpan, kini dia menyerahkan senjata dan granat tersebut ke TNI dengan sukarela tanpa paksaan.

senpi aceh tamiang2Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Inf Andi Ariyanto menunjukan senjata api aktif jenis AK-47 lengkap magazin hasil dari teritorial Unit Intel TNI kepada mantan kombatan, penyerahan senjata berlangsung di Kodim 0117/Aceh Tamiang, Jumat (05/01/2023). (Foto: TAGAR/Dok Laung)

“Senjata, granat dan beberapa amunisi diserahkan seorang warga mantan kombatan yang tidak mau disebutkan namanya, Dia mengaku menyerahkan dengan penuh kesadaran dan sukarela,” kata Dandim 0117/Aceh Tamiang, Letkol Inf Andi Ariyanto, saat konferensi pers di Makodim setempat, Jumat (05/01/2023).

Lebih lanjut Dandim menyebutkan, penyerahan senjata dan granat berawal pemilik senjata ilegal menghubungi anggota unit Intel Kodim, Serda Taryadi, mereka keduanya sudah lama saling mengenal, Dia menyampaikan ingin menyerahkan senjata dan bahan peledak bekas konflik yang disimpan,

senpi aceh tamiang3Personel TNI Detasemen Peralatan (Denpal) 18-12-01 IM/1 Lhokseumawe mendata administrasi senjata dan bahan peledak lainnya merupakan serahan oleh warga, di Kodim 0117/Aceh Tamiang, Jumat (05/01/2023). (Foto: TAGAR/Dok Laung)

“Mereka ini sudah lama kenal, mungkin dengan pertemanan, timbulah niat baik atau kesadarannya dari pemilik berkeinginan untuk menyerahkan senjata tersebut, akhirnya disepakati waktu dan lokasi penyerahan,” ujar Dandim.

“Kami sangat mengapresiasi dan menyambut positif dari mantan kombatan atas kesadarannya atau niat tulusnya mau untuk menyerahkan senjata api yang disimpannya selama ini, dan saat ini senjata yang masih aktif itu diamankan di Makodim Aceh Tamiang,” terang Dandim.

senpi aceh tamiang4Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Inf Andi Ariyanto menyaksikan personel Denpal IM/1 Lhokseumawe melakukan pengecekan keamanan Granat dan senjata api jenis AK-47 yang diserahkan dari mantan kombatan ke TNI, acara itu berlangsung di Kodim 0117/Aceh Tamiang, Jumat (05/01/2023). (Foto: TAGAR/Dok Laung)

Dandim Letkol Andi mengimbau mantan kombatan maupun siapa saja yang masih memiliki atau menyimpan Senpi atau bahan peledak sisa konflik di Aceh untuk menyerahkannya kepada pihak yang berwenang, termasuk TNI.

“Niatnya kesadaran demi keamanan dan kenyamanan masyarakat, bisa langsung ke Kodim 0117/Aceh Tamiang, kami berjanji akan melindungi baik dalam konteks privasi maupun dalam konteks hukum,” pungkas Dandim Letkol Andi. (Laung). []

Berita terkait
Danrem 011 Lilawangsa Kol Kav Kapti Hertantyawan Lantik Letkol Inf Andi Ariyanto Sebagai Dandim 0117 Aceh Tamiang
Sebelumnya Letkol Andi menjabat Komandan Depo Pendidikan Latihan dan Pertempuran (Dandodiklatpur) Rindam I/BB di Medan