Jakarta - Drama terbaru garapan sutradara Hong Seok Goo berjudul Homemade Love Story akan membius penonton lewat aksi para bintang drakor Lee Jang Woo, Jin Ki Joo, serta dua aktor & aktris senior Jeon In Hwa dan Jeong Bo Seok dalam drama yang mengangkat kisah tentang keluarga.
Drama yang memiliki judul asli Oh! Samkwang Villa ini akan menggantikan slot tayangan drama Once Again. Drakor Homemade Love Story sendiri akan mengisahkan beberapa orang yang tinggal di sebuah villa bernama Samkwang.
Sang sutradara memulai cerita dengan menyorot kehidupan tokoh seorang arsitek bernama Woo Jae Hee yang diperankan Lee Jang Woo. Ia tidak akur dengan ayahnya Woo Jung Hoo (Jeong Bo Seok) yang dikenal sebagai seorang pengusaha sukses.
Hubungan Woo Jung Hoo dan anaknya ini merenggang setelah Woo Jae Hee memilih enggan meneruskan bisnis sang ayah, sehingga ia memilih untuk keluar dari rumah membuktikan kesuksesan dirinya menjadi arsitek.
Drakor Homemade Love Story. (Foto: m.weibo.cn)
Suatu hari, Woo Jae Hee menerima sebuah proyek renovasi rumah dan mempertemukannya dengan tokoh Lee Bit Chae Won (Jin Ki Joo). Adegan ini dibumbui aksi lucu hingga romantis.
Chae Won sendiri merupakan seorang perempuan yang bekerja di sebuah toko perlengkapan interior. Ia juga bertugas mendatangi rumah pelanggan.
Jae Hee bertugas mengerjakan proyek renovasi rumah, sementara Chae Won dipercayakan toko tempat dia bekerja untuk memilih interior yang cocok dalam proyek tersebut.
Sayangnya, keduanya tidak pernah satu suara dan sering saling lempar argumen sengit. Fakta baru terungkap di pertemuan mereka berikutnya. Jae Hee ternyata tinggal di villa yang dikelola ibu Chae Won dan merasa begitu nyaman.
Sementara Chae Won ingin buru-buru keluar dari villa untuk meraih impiannya sebagai desainer tekstil. Namun tak bisa melakukannya karena ia adalah tulang punggung bagi keluarganya.
Lebih jauh lagi, drama ini akan menceritakan bagaimana orang-orang yang awalnya asing mulai membuka diri satu sama lain dan saling menyayangi.
Lantas, bagaimana kelanjutan kisahnya? Bagaimana akhirnya mereka bisa saling terbuka dan jatuh cinta?
- Baca juga: Sinopsis Drakor 18 Again, Rumitnya Kehidupan Pernikahan Muda
- Baca juga: Drakor Stranger 2, Kisah Konflik Jaksa dan Polisi Korea
Kisah selengkapnya dalam drama Korea Homemade Love Story, dapat disaksikan di layanan streaming Viu. Drama yang juga disiarkan melalui stasiun televisi KBS ini telah tayang sejak 19 September 2020 sampai 7 Maret 2021. []