Jakarta - Setelah malang melintang selama dua tahun di kancah musik, solois jenaka, Amboro, akhirnya bakal merilis album perdana berjudul Sumber Rezeki. Mengusung tema lirik yang lekat dengan keseharian, pemilik nama lengkap Dimas Amboro itu percaya diri melepas single berjudul Amsani dan Nonton Konser sebagai tembang andalannya.
Amboro sendiri sebelumnya dikenal sebagai penyanyi solo yang kerap mengisi panggung-panggung hiburan musik dengan skala kecil, hingga pentas besar seperti festival We The Fest tahun 2019.
Bahkan, Amboro sempat berkolaborasi bersama nama-nama yang lebih dulu bersinar di industri musik lokal seperti Jason Ranti, Rekti Yuwono, Widi Puradiredja dan Gerald Situmorang sewaktu mengisi helatan Soundrenaline 2019.
Namanya kian dikenal lantaran memiliki pembawaan logat dan cengkok suara unik yang menjadi ciri khasnya. Sekilas jika didengar, suara yang dikeluarkan Amboro saat membawakan tembang-tembang miliknya bakal mengingatkan kembali akan sosok seniman serba bisa, Benyamin Sueb.
Menanggapi hal itu, Amboro mengakui bahwa budaya Betawi secara tidak langsung berpengaruh dalam setiap karya yang dia ciptakan. Namun begitu, penggarapan instrumen musik justru terdengar lebih modern dengan petik gitar akustik yang jauh dari kesan musik etnik.
"Ya gimana, mau nge-band tapi ribet. Lo dengar aja lagu Nonton Konser, itu kan ada dus tas dus tas, karena enggak ada pemain drum aja," kata dia melalui keterangan tertulis yang diterima Tagar, Senin, 23 Desember 2019.
Solois jenaka Amboro merilis album perdana bertajuk Sumber Rejeki. (Foto: Tagar/Istimewa/Padepokan Sarang Laba)
Album Sumber Rezeki bakal diperdengarkan untuk pertama kali di Earhouse, Pamulang, Tangerang Selatan pada Senin, 23 Desember 2019. Karya perdana berisi 9 buah lagu itu dirilis di bawah naungan Padepokan Sarang Laba dan diproduseri oleh Dado Darmawan, Reza Hilmawan dan Amboro sendiri.
Baca juga: Hindia Ajak Rara Sekar untuk Menari dengan Bayangan
Album rencananya bakal dilepas ke pasaran dalam dua versi, yakni rilisan fisik berbentuk Compact Disk (CD) dan musik digital yang bisa diunduh melalui berbagai platform layanan pemutar musik digital. []