Jakarta - Menjelang Desember, beberapa negara di luar negeri sudah memasuki musim dingin. Sehingga, tak sedikit wisatawan merencanakan menghabiskan liburan ke sana.
"Biasanya banyak di bulan Desember. Karena wisatawan kita berekspektasi untuk melihat Eropa pada saat bersalju," ucap Staf Khusus Direktur Utama (stasus dirut) Mytours Ryan Christian kepada Tagar, Selasa, 8 Oktober 2019.
Kata dia, destinasi negara yang lebih sering dikunjungi oleh wisatawan untuk menikmati musim dingin adalah Eropa Barat, seperti Prancis, Inggris, Belanda, dan Swiss.
"Tergantung destinasi nya juga. Eropa Barat atau Timur. Kalau tamu mau sekalian shoping biasanya, mereka akan ke Eropa Barat seperti Paris, London, Milan, dan lalin-lain," kata Ryan.
Bagi wisatawan yang hanya ingin menikmati panorama alam, menurut dia, mereka akan berkunjung ke daerah Eropa Timur.
"Kalau mau melihat view atau pun aurora, mereka akan ke Skandinavia (Eropa Timur) seperti Norway," ujarnya.
Namun, untuk menambah kenikmatan liburan kamu pada musim dingin, berikut Tagar memberikan beberapa rekomendasi wisata yang ada di Eropa yang diperoleh dari berbagai sumber.
1. Stortorget di Stockholm, Swedia
Stortorget menawarkan pemandangan Kota Stockholm pada masa lampau yang memesona. (Foto: Instagram/@caro_travel)
Stortorget menawarkan pemandangan Kota Stockholm pada masa lampau yang memesona. Alun-alun bersejarah ini memiliki bangunan-bangunan tua antik yang dijamin kamu tidak akan menyesal berkunjung.
Selain bangunan warna-warni, area di sekitar alun-alun Stortorget juga memiliki jalanan-jalanan tua yang masih terlestarikan dengan baik hingga kini.
Alun-alun pusat kota tersebut juga menyuguhkan beraneka kafe dan tempat hangout untuk beristirahat sambil menyantap makanan lezat.
2. La Sagrada Familia di Barcelona, Spanyol
La Sagrada Familia di Barcelona, Spanyol adalah gereja tertinggi di seluruh Eropa. (Foto: Instagram/@etkard)
La Sagrada Familia adalah salah satu destinasi yang wajib kunjungi. Gereja tertinggi di seluruh Eropa dengan ketinggian 170 m di atas permukaan laut ini, memiliki penampilan yang jauh berbeda dibanding gereja Katolik biasanya. Itu karena melihat desainnya yang terinspirasi oleh alam.
Walaupun masih dalam tahap pembangunan, tidak ada salahnya kamu menginjakan kaki di sana. Diperkirakan gereja ini akan selesai pembangunan pada tahun 2026.
Gereja ini salah satu gedung tertua karena dibangun pada 1882, oleh seorang arsitek terkenal dari Catalonia bernama Antoni Gaudi.
Interior bangunannya sangat cantik dengan didominasi batu berwarna putih dan berbentuk menyerupai alam. Kamu akan terpukau dan terkagum-kagum, jika sudah melihat tempat ini.
3. Palais Garnier di Paris, Perancis
Opera Garnier atau Palais Garnier adalah simbol kemegahan Paris. (Foto: Instagram/@oasisisgood)
Opera Garnier atau Palais Garnier adalah simbol kemegahan Paris dan bukti pentingnya kesenian dalam budaya Negara Perancis.
Gedung ini pertama kali didesain oleh Charles Garnier pada tahun 1861 dan dinamakan Salles des Capucines, karena letaknya dekat dengan Boulevard des Capucines.
Namun, karena kemegahan gedung opera ini, membuatnya lebih dikenal dengan nama Palais Garnier atau Istana Garnier.
Disana kamu bisa mengabadikan foto-foto yang indah di sana, karena ada banyak sekali tempat yang sangat instagenik.
Nikmati keindahan wisata ini, mulai dari eksterior bangunaa, tangga di lobby utama, lorong-lorongnya, hingga auditorium raksasa yang dihiasi oleh lampu gantung perunggu dan kristal seberat 7 ton.
4. Air Mancur Trevi di Roma, Italia
Air Mancur Trevi di Roma, Italia. (Foto: direview.id)
Jalan-jalan ke Roma, belum lengkap rasanya kalau kamu belum mengunjungi Air Mancur Trevi. Wisata ini dibangun pada abad ke-19 sebelum masehi.
Meski sumber air tertua di Roma, tetapi terlestarikan dengan baik dan hingga kini menjadi salah satu destinasi wisata paling populer di dunia.
Selain sangat cocok untuk berfoto-foto karena keindahannya, pengunjung biasanya melempar koin ke dalam kolam air mancur tersebut, sesuai tradisi Periode Kekaisaran Roma.
Konon, jika melempar satu koin ke dalam kolam itu maka orang tersebut akan kembali lagi ke Roma.
Kalau melempar dua koin ke dalam kolam, dipercaya kamu bisa mendapatkan cinta, dan kalau tiga, pernikahan.
5. Taman Bunga Keukenhof di Amsterdam, Belanda
Taman Bunga Keukenhof di Amsterdam, Belanda. (Foto: Instagram/@jove_antoine)
Sebagai salah satu taman bunga terbesar di seluruh dunia, Keukenhof menawarkan pemandangan lapangan seluas 32 hektar yang penuh dengan 7 juta bunga yang ditanam setiap tahunnya.
Jika mengunjungi objek wisata ini, kamu akan terkagum melihat banyaknya warna bunga yang bermekaran di taman tersebut. Mulai dari bunga tulip, hyacinth, daffodil, anggrek, mawar, anyelir, iris, hingga lili.
Kamu bisa menemukan semuanya di taman bunga tersebut. Namun, sesuai dengan musim mekarnya bunga Tulip Belanda, Taman Keukenhof dibuka setiap pertengahan Maret hingga pertengahan Mei.[]
Baca juga: