Jakarta - Boyband BTS sukses meraih sejumlah rekor bahkan setelah merilis single Dynamite. Idol K-Pop itu kini membidik penghargaan bergengsi musik dunia Grammy Award.
Member BTS, RM, mengatakan boybandnya memiliki visi untuk tampil di Grammy Awards. Alih-alih berharap perform, ia juga ingin BTS mendapatkan nominasi penghargaan sekaligus meraihnya suatu saat nanti.
RM mengatakannya saat Global Media Day, acara yang diadakan untuk merayakan kesuksesan single Dynamite.
"Grammy Awards adalah sesuatu yang diimpikan semua personel. Tentu saja, kami ingin tampil di sana juga. Kami, tentu saja ingin mendapat nominasi, dan akan sangat menyenangkan menerima penghargaan itu. Itulah arah yang harus kami tuju," kata RM, dikutip dari Metro.co.uk.
BTS tampil pertama kali di Grammy Awards pada 21 Januari 2020 bersama Lil Nas X. Namun, kemunculannya saat perhelatan akbar di industri musik tersebut hanya sekilas. Mereka hanya tampil sekitar satu menit, karena Lil Nas X juga berbagi panggung dengan Billy Ray Cyrus saat menyanyikan tembang Old Town Road.

RM mengatakan, BTS kemungkinan akan mengadakan konser tunggal dalam jangka waktu dekat. Namun, impian itu terjadi jika situasi pandemi Covid-19 telah memungkinkan boyband yang juga terdiri dari SUGA, Jin, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook itu untuk konser di area terbuka.
"Kami tentu saja ingin melakukan lebih banyak pertunjukan, tetapi saya tidak tahu kapan itu akan terjadi. Kami ingin mengadakan festival, pertunjukan yang sangat besar untuk menyatukan semua orang - tapi itu terasa sangat tidak realistis saat ini. Itu impian besar kami, mengadakan pertunjukan di luar ruangan adalah impian kami," tutur RM.
Lebih lanjut, penyanyi berusia 25 tahun itu menyebutkan, BTS sedang disibukkan dengan album baru yang direncanakan akan rilis pada akhir tahun 2020.
Wacana untuk konser sebagai bagian promosi album itu juga telah diperbincangkan para idol K-Pop tersebut.
BTS diketahui baru saja merilis Dynamite pada Jumat 21 Agustus 2020. Sejak diluncurkan, single terbaru itu meraih sejumlah pencapaian.
Adapun di antaranya video musik Dynamite mampu menyedot lebih dari 101 juta penonton dalam 24 jam pertama sejak diunggah di YouTube bersamaan dengan tanggal perilisan single. Video musik itu juga dilihat streaming oleh 3 juta akun YouTube Premiere secara bersamaan.
Belum lama ini, BTS menjadi musisi/band pertama Korea Selatan yang berhasil merajai tangga lagu Billboard 100 Amerika Serikat.
Lagu Dynamite bertengger di posisi nomor 1 tangga lagu Billboard 100 AS pada Senin 31 Agustus 2020 waktu setempat. Pencapaian itu termasuk BTS menjadi musisi/band Asia kedua yang pernah menduduki puncak tangga lagu populer di AS tersebut.