Jakarta – WTA (The Women's Tennis Association) mengeluarkan peringkat petenis putri dunia setelah turnamen tenis China Open 2019 yang dimenangkan oleh petenis Jepang, Naomi Osaka. Ini daftar petenis putri peringkat satu sampai lima.
Di peringkat pertama ada Ashleigh Barty, petenis Australia berumur 23 tahun (lahir 24 April 1996). Barty juara grand slam Perancis Terbuka (Roland Garros) tahun 2019. Barty yang bermain dengan tanan kanan ini sudah mengumpulkan hadiah 12,095,667 dolar AS.
Peringkat ke-2 petenis Karolina Pliskova (Foto: wtatennis.com)
Peringkat kedua ada petenis Karolina Pliskova. Petenis Ceko berumur 27 tahun ini (lahir 21 Maret 1992) belum pernah menjuara grand slam. Bermain dengan tangan kanan Pliskova sampai di semifinal Perancis Terbuka 2017 dan Australia Terbuka 2019 dan final di AS Terbuka 2016. Hadiah yang sudah dikumpulkan Pliskova 18,292,518 dolar AS.
Naomi Osaka, petenis Jepang, di peringkat ke-3(Foto: wtatennis.com)
Naomi Osaka, petenis Jepang berumur 21 tahun (lahir 16 Oktober 1997) ini ada di peringkat ke-3 dengan torehan hadiah 13,492,479 dolar AS. Bermain dengan tangan kanan Osaka juara di grand slam AS Terbuka 2018 dan Australia Terbuka 2019.
Elina Svitolina, petenis Ukraina, di peringkat ke-4 (Foto: wtatennis.com)
Elina Svitolina, petenis Ukraina berumur 25 tahun (lahir 12 September 1994) ada di peringkat ke-4. Bermain dengan tangan kanan Svitolina baru sampai pada semi final Wimbledon dan AS Terbuka tahun 2019. Svitolina mengantongi hadiah 16,370,120 dolar AS.

Di peringkat ke-5 ada Bianca Andreescu, petenis Kanada yang sensaional ini. Bermain dengan tangan kanan Andreescu menumbangkan petenis putri AS legendaris, Serena Williams, di final AS Terbuka 2019. Andreescu mengumpulkan hadiah 6,455,038 dolar AS. []