Jakarta - Toyota dan Lexus mengumumkan penarikan kembali (recall) terhadap lebih dari 1,5 juta mobilnya di Amerika Serikat. Penarikan ini diketahui disebabkan oleh kerusakan pada bagian pompa bahan bakar.
Melansir laman Carscoops, Sabtu, 20 November 2020, Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional Amerika Serikat (NHTSA) mengeluarkan dokumen yang menyebutkan bahwa suku cadang yang mengalami kerusakan tersebut merupakan buatan Denso.
NHTSA menjelaskan bila mobil yang terdampak recall tersebut dibiarkan, maka hal tersebut bisa menyebabkan mesin mati total, bahkan kemungkinan terburuknya dapat menimbulkan kecelakaan.

Pihak Toyota Group yang juga menaungi merek Lexus mengatakan akan segera mengirimkan surat pemberitahuan kepada konsumen sebelum 23 Desember 2020. Setelah menerima surat tersebut, pemilik kendaraan disarankan untuk segera mengganti unit pompa bahan bakar di dealer resmi. Penggantian ini tidak akan dikenakan biaya sedikitpun alias gratis.
Berikut ini Tagar berikan daftar lengkap mobil Toyota dan Lexus yang terkena recall akibat kerusakan pada pompa bahan bakar.
Daftar Mobil Toyota
- Toyota Highlander (2017-2019)
- Toyota Tacoma (2017-2020)
- Toyota Sienna (2017-2020)
- Toyota Land Cruiser (2018-2019)
- Toyota 4Runner (2018-2019)
- Toyota Camry (2018-2020)
- Toyota Corolla Hatchback 2019
- Toyota Avalon (2019-2020)
- Toyota RAV4 (2019-2020)
- Toyota Sequoia (2019-2020)
- Toyota Tundra (2019-2020)
- Toyota Corolla (2020)
Daftar Mobil Lexus
- Lexus ES350 (2018-2020)
- Lexus GS200t (2017)
- Lexus GS350 (2017-2019)
- Lexus GS300 (2019)
- Lexus LC500h (2018-2020)
- Lexus LS500 (2019-2020)
- Lexus GX460 (2018-2019)
- Lexus IS200t (2017)
- Lexus IS300 (2019)
- Lexus IS350 (2019)
- Lexus LC500 (2018-2020)
- Lexus LS500 (2018)
- Lexus LS500h (2019)
- Lexus LX570 (2018-2019)
- Lexus RC200t (2017)
- Lexus RC300 (2019)
- Lexus RC350 (2017)
- Lexus RX350 (2019-2020)
- Lexus RX350L (2018-2020)
- Lexus UX200 (2019)
- Lexus NX300 (2018-2019).[]