Sibolga - Aksi pembacokan terhadap seorang pria di Kota Sibolga, Sumatra Utara, di depan toko Alfamidi Jalan Sisingamangaraja, Senin, 11 Mei 2020 malam, terekam kamera pengintai atau CCTV.
Dalam video yang beredar di WhatsApp Grup tersebut, tampak dua orang pria terlibat dalam perkelahian. Terlihat pria dengan mengenakan kaus warna merah mengejar seorang pria berbaju kaus warna putih di depan pusat perbelanjaan tersebut.
Warga sekitar terlihat panik dan menghindar dari lokasi kejadian akibat aksi perkelahian itu. Berselang beberapa menit kemudian, ada warga melerai keduanya.
Kepala Kepolisian Resor Sibolga, Ajun Komisaris Besar Polisi Triyadi melalui Kepala Sub Bagian Humbungan Masyarakat, Inspektur Polisi Satu R Sormin, membenarkan kejadian perkelahian hingga berujung pembacokan itu.
Korban MN yang mengalami luka bacokan pada bagian tangannya, saat ini sedang menjalani perawatan intensif
Namun, pihaknya belum dapat memberikan keterangan lebih jauh apa motif terjadinya perkelahian kedua pria tersebut.

Dia juga menyampaikan, personel Satuan Reserse Kriminal bersama Kepolisian Sektor Sibolga Sambas telah turun ke lokasi kejadian. “Kasusnya masih dalam pengembangan," ujar Sormin, Selasa, 12 Mei 2020.
Informasinya, dua pria yang terlibat perkelahian itu adalah saudara kandung. Korbannya berinisial MN. Sedangkan pelakunya berinisial RN.
“Menurut informasi, kejadiannya berlangsung sekira pukul 21.30 WIB. Korban MN yang mengalami luka bacokan pada bagian tangannya, saat ini sedang menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum dr FL Tobing Sibolga, sementara pelakunya RN kabur,” ujar Sormin.