Yogyakarta - Gunung Lawu bertopi, demikian pula dengan Gunung Merbabu, Gunung Semeru, Gunung Merapi, Gunung Sindoro, Gunung Arjuna, dan Gunung Rinjani. Fenomena ini terjadi pada hari yang sama, Kamis, 4 Oktober 2019.
Deretan gunung itu kompak di atasnya dipayungi awan bertopi atau dalam bahasa ilmiah awan lenticular. Cantik, enak dipandang, tapi berbahaya.
Warga di sejumlah daerah mengabadikan pemandangan yang menakjubkan ini. Mereka kemudian mengunggahnya di media sosaial, juga membagikan melalui pesan berantai WhatsApp.
Foto-foto gunung bertopi itu akhirnya viral. Beragam penampakan gunung itu membanjiri jagad maya. Mayoritas mereka takjub dengan pemandangan di atas gunung itu. Mereka menganggap sebagai fenomena yang langka.
Woow... langka tapi nyata. Awan di atas Gunung Lawu seperti ada UFO alias piring terbang, warnanya orange keemasan.
"Pemandangan di puncak Gunung Lawu di sore hari yang sangat menakjubkan," tulis Widodo di grup Facebook disertai gambar Gunung Lawu bertopi awan warna jingga, Kamis sore, 3 Oktober 2019.
Postingan tersebut mendapat banyak jempol dan komentar dari member grup. Tidak sedikit warganet ikut memposting foto jepreteannya di kolom komenter maupun membagikannya ke grup media sosial lain.
"Subhanallah... begitu indah ciptaan-Mu ya Allah," kata Susani di kolom komentar.
Pantauan Tagar di sejumlah grup Facebook, gunung-gunung yang bertopi awan itu tidak hanya terjadi di Gunung Lawu. Namun awan berbentuk spiral seperti tumpukan piring di gunung yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur itu yang paling menakjubkan.
"Woow... langka tapi nyata. Awan di atas Gunung Lawu seperti ada UFO alias piring terbang, warnanya orange keemasan," tulis Widiyanti.
Selain Gunung Lawu, penampakan serupa juga terjadi di Gunung Merbabu dan Gunung Sindoro di Jawa Tengah, Gunung Rinjani di Lombok, Gunung Semeru dan Arjuna di Jawa Timur.
Pernah lihat di Rinjani, beberapa hari kemudian terjadi gempa.
Penampakan serupa juga terjadi di Gunung Merapi yang terletak di perbatasan Yogyakarta dan Jawa Tengah. Hanya saja penampakannya tidak sebagus gunung-gunung lain yang disebut di atas.
Selain takjub, ada juga warganet yang menghubungkan pemandangan yang langka dengan adanya seuatu peristiwa ke depan. "Pernah lihat di Rinjani, beberapa hari kemudian terjadi gempa," tulis Amelda di kolom komentar di grup Facebook.
"Di kampungku tersapu angin kencang, puting beliung. Ono hubungane karo mego neng duwur Lawu ra yo? (ada hubungannya dengan awan di atas Gunung Lawu nggak ya?" kata Shasa di kolom komentar.
Admin grup Aandwi menjelaskan:
"Inilah pengertian dari awan lenticular atau awan berbentuk topi di sekitaran gunung atau perbukitan. Melihat cantiknya awan ini, banyak orang yang penasaran mengapa fenomena tersebut bisa terjadi.
Awan lenticularis merupakan awan yang terbentuk akibat pergerakan udara di kawasan pegunungan atau perbukitan. Pergerakan dari angin biasanya akan membelok dan mengitari gunung. Sehingga awan berbentuk spiral dan akhirnya mirip seperti topi ataupun pancake.
Hal yang biasa terjadi, seperti Gunung Slamet, Gunung Merapi, Gunung Lawu, Gunung Semeru bebarapa waktu lalu. Nggak usah berprasangka yang aneh-aneh lagi."
Sementara Arif Herman menulis di grup Facebook, "Bagi pendaki hati-hati cuaca berubah sewaktu-waktu dengan adanya awan itu biasanya di sekitar gunung dan puncak terjadi badai. So hati-hati ya dalam mendaki. kenali dan pahami perubahan iklim cuaca,kecepatan angin, suhu dll yg berkaitan alam gunung.. jangan asal muncak."
Berikut foto-foto gunung bertopi yang viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019.
1. Gunung Lawu
Gunung Lawu bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/Info Merapi/Tagar/Ridwan Anshori)
Gunung Lawu bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/Info Merapi/Tagar/Ridwan Anshori)
2. Gunung Merbabu
Gunung Merbabu bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/Info Merapi/Tagar/Ridwan Anshori)
3. Gunung Semeru
Gunung Semeru bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/BMKG-BPPTKG/Tagar/Ridwan Anshori)
4. Gunung Arjuna
Gunung Arjuna bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/BMKG-BPPTKG/Tagar/Ridwan Anshori)
5. Gunung Rinjani
Gunung Rinjani bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/BMKG-BPPTKG/Tagar/Ridwan Anshori)
6. Gunung Sindoro
Gunung Sindoro bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/Info Merapi/Tagar/Ridwan Anshori)
7. Gunung Merapi
Gunung Merapi bertopi awan lenticular, fenomena alam yang enak dipandang, cantik tapi berbahaya. Foto ini viral di media sosial, Kamis, 3 Oktober 2019. (Foto: Facebook/Info Merapi/Tagar/Ridwan Anshori)
Baca juga:
- Kisah Darius Sinathrya Berhasil Tembus Gunung Himalaya
- Tips Donna Agnesia sebagai Boncenger ke Gunung Himalaya