Warga Keroyok Kakek yang Curi Ponsel di Bantul

Seorang kakek di Bantul sempat dikeroyok warga usai ketahuan mencuri hanphone di warung kelontong. Beruntung petugas cepat datang melerainya.
Pelaku W ketika diintrogasi oleh pertugas di Polsek Bambanglipuro, Bantul, Yogyakarta, Rabu 12 Februari . (Foto: Tagar/Kiki Luqman)

Bantul - Polsek Bambanglipuro menangkap pria berinisial W 58 tahun. Kakek ini ketahuan mencuri dua handphone di salah satu warung kelontong yang berlokasi di Dusun Sraten Bregan, Desa Mulyodadi, Kecamatan Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Kapolsek Bambanglipuro, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Wahyu Sudadi mengatakan kejadian itu terjadi saat pemilik warung kelontong tertidur, pada Selasa 11 Februari 2020. Niat awalnya W ingin membeli rokok. "Namun mengetahui pemiliknya tidur. Melihat keadaan yang sepi pelaku langsung masuk dan mengambil dua Smartphone," katanya ketika ditemui pada Rabu, 12 Februari 2020.

Namun apesnya, saat W mengambil dua ponsel tanpa izin, pemilik warung bangun. "Pemilik langsung teriak maling... maling..., jelas AKP Wahyu.

Sempat dimassa sama warga tapi tidak lama kemudian pihak kami tiba di lokasi dan langsung meredam kemarahan warga.

Bukannya mengembalikan, W malah kabur. Alhasil teriakan pemilik toko didengar oleh warga sekitar yang langsung mengejar W. Pelaku sempat membuang barang bukti.

Namun tidak lama kemudian warga berhasil meringkus W dan mendapatkan amukan dari warga yang geram. "Sempat dimassa sama warga tapi tidak lama kemudian pihak kami tiba di lokasi dan langsung meredam kemarahan warga," kata Wahyu.

Atas kelakuannya itu pemilik toko mengalami kerugian sebesar Rp 3,6 juta. Ketika ditanya alasan pelaku mencuri, pelaku menjawab handphone satu akan dijual dan satunya dipakai sendiri. Atas perbuatannya W melanggar pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan hukuman penjara lebih dari lima tahun.

Sementara itu W mengaku mencuri karena tergiur dengan suasana yang sepi. Kebetulan dirinya ingin memiliki Smartphone yang selama ini tidak pernah ia miliki. "Dua itu saya ambil karena saya ingin punya handphone, satunya akan saya jual dan uangnya untuk makan sehari-hari," kata W. []

Baca Juga:

Berita terkait
Warga Solo 6 Kali Curi Motor Ditangkap di Yogyakarta
Spesialis pencuri motor asal Solo, Jawa Tengah akhirnya ditangkap Polresta Yogyakarta. Pelak sedikitnya mencuri enam motor sejak 2019.
Pencuri Helm Babak Belur di Kantor Gubernur Sulsel
Pelaku pencurian helm di Kota Makassar, bernama Adianto, 30 tahun, babak belur diamuk massa di halaman Kantor Gubernur Sulsel
Penjaga Wisma di Cirebon Curi Motor
MM, seorang penjaga kos-kosan di Kota Cirebon terpaksa harus mendekam di dalam tahanan karena telah melakukan pencurian sepeda motor
0
Penduduk Asli Pertama Amerika Jadi Bendahara Negara AS
Niat Presiden Joe Biden untuk menunjuk Marilynn “Lynn” Malerba sebagai bendahara negara, yang pertama dalam sejarah Amerika Serikat (AS)