Jakarta - Boyband asal Irlandia, Westlife, berhasil memukau ribuan penonton di konser terakhir mereka di Indonesia.
Kompleks Kelenteng Sam Po Kong, Semarang, Jawa Tengah, menjadi saksi gemuruh penonton berteriak histeris saat personelnya Filan, Kian Egan, Nicky Byrne, dan Mark Feehily tampil di atas panggung.
Personel boy band legendaris asal Irlandia, Westlife Nicky Byrne (kiri), Shane Filan (kedua kiri), Kian Egan (kedua kanan), dan Mark Feehily (kanan) tampil menghibur penggemarnya saat konser di Kompleks Klenteng Sam Poo Kong, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (1/9/2019) malam. (Foto: Antara/Aji Styawan)
Antara dalam laporannya menyebutkan para penonton di kelas festival yang berdiri di depan panggung ikut berjingkrak-jingkrak sambil menirukan lagu yang dibawakan Westlife.
Baca juga: Marion Jola dan Westlife Satu Panggung di Palembang
Personil boy band legendaris asal Irlandia, Westlife Nicky Byrne (kiri), Mark Feehily (kedua kiri), Shane Filan (kedua kanan), dan Kian Egan (kanan) bernyanyi bersama seorang penggemar saat konser di Kompleks Klenteng Sam Poo Kong, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (1/9/2019) malam. (Foto: Antara/Aji Styawan)
Tembang-tembang unggulan Westlife, seperti Uptown Girl, If I Let You Go, I Lay My Love On You, I Have a Dream, I Don’t Wanna Fight, Puzzle On My Heart, Fool Again, dan Swear It Again dibawakan pada konser Minggu malam 1 September 2019 tersebut.
Personel boy band legendaris asal Irlandia, West Life Shane Filan (kedua kanan), Kian Egan (kanan), Nicky Byrne (kiri) dan Mark Feehily (kedua kiri) tampil menghibur penggemarnya saat konser di Kompleks Klenteng Sam Poo Kong, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (1/9/2019) malam. (Foto: Antara/Aji Styawan)
Kelenteng Sam Po Kong menjadi lokasi terakhir tur konser Westlife di Indonesia yang bertajuk The Twenty Tour Live. Boyband yang terbentuk pada 3 Juli 1998 ini sebelumnya tampil di Jakarta, Palembang, dan Yogyakarta.
Baca juga: Delapan Tahun Vakum Karya, Westlife Luncurkan Lagu Hello My Love