Bandung - Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana imbau warga untuk tidak rayakan malam Tahun Baru 2021. Ini dilakukannya guna mencegah adanya penyebaran Covid, mengingat Kota Bandung saat ini masih berada pada zona merah yang beresiko tinggi.
Sehingga insyaallah ke depan Kota Bandung aman, dan nyaman bagi siapapun,
Hal tersebut disampaikan oleh Yana pada saat memimpin apel gelar pasukan pengamanan menjelang Malam Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021 di Jalan Dalem Kaum Depan Mako 2 Alun-Alun Kota Bandung pada Rabu, 23 Desember 2020.
Dirinya mengatakan masyarakat hendaknya dapat menahan diri dari kegiatan-giatan yang dapat memicu adanya kerumunan. Kebijakan ini diambil karena masih adanya peningkatan yang signifikan di Kota Bandung.
Perlu diketahui, sesuai surat edaran dari Satgas Covid-19 Pemerintah Pusat, Provinsi Jabar dan Wali Kota Bandung pada tahun ini warga Bandung dilarang untuk mengadakan perayaan Nataru yang berlebihan dan dapat menimbulkan kerumunan. "Semata-mata ini demi kebaikan keselamatan kita semua," tegasnya.
Yana pun mengatakan bahwa jika masih ditemukan warga yang merayakan pesta tahun baru maka para petugas akan membubarkan secara paksa dan akan diberi sanksi tegas. Sanksi juga telah diatur dalam Peraturan Wali Kota No 73 Tahun 2020 dan harus ditaati demi menekan penyebaran Covid-19 di Kota Bandung.
"Sehingga insyaallah ke depan Kota Bandung aman, dan nyaman bagi siapapun," ujarnya.
Menuju perayaan Nataru, dimulai pada Rabu, 23 Desember 2020 petugas gabungan yang meliputi TNI, Satuan Polisi Pramong Praja (Satpol PP), Dinas Perhubungan (Dishub), serta Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) mulai bertugas untuk mengamankan dan mengawasi protokol kesehatan (Prokes) masyarakat.
"Tentunya ini jadi satu hal yang membutuhkan kerja lebih ekstra. Saya berharap semoga temen-temen tetep konsisten dan menjaga penerapan protokol kesehatan," pesan Yana.
Yana juga berpesan kepada para petugas gabungan karena libur Nataru ini berada pada masa pandemi maka diharapkan para petugas dapat konsisten dalam mengingatkan dan menerapkan Prokes.
Baca juga:
- Sambut Nataru Satpol PP Kota Bandung Turunkan 400 Anggota
- Wawakot Bandung Ajak Masyarakat Bersama Hadapi Covid-19

Sedangkan, Kepala Satpol PP Kota Bandung, Rasdian Setiadi menyampaikan bahwa pihaknya akan menurunkan 400 personil untuk mengamankan dan mengawasi masyarakat.
"Satpol PP sudah menyiapkan 400 orang dalam rangka pengamanan Nataru dan juga melaksanakan tugas embanan yaitu pengendalian pencegahan covid-19," ujarnya.
Satpol PP nantinya akan disiagakan di beberapa tempat yang menjadi pusat keramaian serta melakukan pengawasan juga di gereja-gereja.
"Penempatannya ke gereja-gereja besar, ada 11 gereja prioritas. Kalau tahun baru, di jalan-jalan protokol dan di taman-taman tematik," ucap Rasdian Setiadi. []